Perez Ngotot Datangkan Mourinho

Perez Ngotot Datangkan Mourinho
Jose Mourinho (c) AFP
- Florentino Perez ngotot ingin mendatangkan Jose Mourinho ke Real Madrid.


Menurut laporan yang diturunkan oleh Voz Populi, presiden Los Blancos itu sudah tidak lagi percaya dengan kemampuan Zinedine Zidane, usai sempat melihat tim menang dengan susah payah atas Las Palmas di La Liga kemarin.


Hal tersebut lantas membuat Perez sama sekali tak yakin Madrid bakal bisa berkembang di tangan Zidane, yang sejatinya baru menukangi tim selama dua setengah bulan usai menggantikan Rafael Benitez. Dan kini, sang presiden kembali mencanangkan ide untuk merekrut Mourinho di musim kompetisi yang akan datang.


Pelatih asal Portugal belakangan disebut memiliki kans besar untuk menangani Manchester United, namun hingga kini belum ada kesepakatan antara kedua belah pihak. Selain itu, pihak manajemen kabarnya lebih memilih untuk memberi kesempatan pada Ryan Giggs, alih-alih merekrut Mou.


Mourinho sendiri hingga kini masih menganggur usai dipecat Chelsea di Desember silam. [initial]


 (voz/rer)