Perez Mundur, Madrid Akan Langsung Lego Bale

Perez Mundur, Madrid Akan Langsung Lego Bale
Gareth Bale (c) AFP
- Nasib buruk akan menimpa Gareth Bale, andai presiden Real Madrid, Florentino Perez, mundur dari jabatannya dalam waktu dekat.


Seruan yang meminta sang presiden mundur mulai terdengar, usai Madrid secara mengejutkan kalah memalukan 0-4 di tangan dalam laga yang dimainkan di Bernabeu pekan lalu.


Dan andai memang itu terjadi, maka salah satu langkah pertama yang akan dilakukan oleh Madrid adalah menjual Bale, pemain yang dianggap Perez bakal jadi bintang klub berikutnya setelah Cristiano Ronaldo, menurut laporan yang diturunkan oleh The Sun.


Namun demikian, pemain Wales itu takkan dijual dengan murah. Disebutkan bahwa klub akan ngotot mendapatkan keuntungan dari penjualan Bale, usai di musim panas 2013 mengeluarkan dana hingga 86 juta poundsterling untuk membujuknya keluar dari Tottenham.


Selama ini, Bale kerap dikaitkan dengan Manchester United, yang kabarnya sempat menawarkan kontrak bernilai besar pada sang pemain musim panas lalu, namun ditolak oleh Perez. [initial]


 (sun/rer)