Perez: Madrid Tak Toleransi Kekerasan dan Tindakan Rasis

Perez: Madrid Tak Toleransi Kekerasan dan Tindakan Rasis
Florentino Perez. (c) AFP
Bola.net - Presiden Real Madrid, Florentino Perez, menegaskan bahwa Los Blancos tidak akan memberikan toleransi terhadap tindakan rasis dan kekerasan di stadion.

Pernyataan tersebut diungkapkan oleh sang presiden di sela-sela jamuan Natal yang dihadiri oleh seluruh pemain dan staff klub belum lama ini.

"Sepakbola adalah sesuatu yang berharga dan harus bisa dinikmati oleh semua orang. Kami semua perlu bertindak secara aktif untuk menghentikan kekerasan, tindakan rasis, dan prasangka dari dunia sepakbola," tutur Perez menurut laporan Marca.

"Tidak akan ada toleransi dari Real Madrid untuk sikap seperti ini," pungkasnya.

Madrid sebelumnya sempat mendapat teguran dari LFP, usai beberapa orang suporter meneriakkan hinaan pada Lionel Messi dan Catalan pekan lalu di Santiago Bernabeu. [initial]

 (mar/rer)