Perez dan Manajemen Madrid Tak Sepakat Soal Benitez

Perez dan Manajemen Madrid Tak Sepakat Soal Benitez
Rafael Benitez (c) AFP
- Presiden Real Madrid, Florentino Perez, hingga kini masih terus memberikan dukungan pada manajer Rafael Benitez.


Sebelumnya, posisi Benitez sempat kembali diragukan usai tim kalah 0-1 di tangan Villarreal, dalam pertandingan La Liga yang berlangsung di El Madrigal pekan lalu.


Marca mengatakan bahwa Florentino memutuskan untuk tidak membesar-besarkan hasil negatif tersebut, dan yakin bahwa pemecatan bukanlah solusi terbaik, berlawanan dengan apa yang dipercaya oleh manajemen klub, yang sudah pesimis melihat kans juara Los Blancos musim ini.


Namun demikian, sang presiden disebut juga kecewa dengan hasil yang diraih oleh tim belakangan ini dan ia tak senang dengan penampilan kurang atraktif yang ditunjukkan oleh Cristiano Ronaldo dkk.


Madrid akan bermain melawan tim zona degradasi, Rayo Vallecano, dalam laga lanjutan La Liga akhir pekan ini. [initial]



 (mar/rer)