Pepe Reina: Barcelona Hanya Omong Kosong!

Pepe Reina: Barcelona Hanya Omong Kosong!
Pepe Reina (c) ANSA
- Pepe Reina dengan tegas menampik rumor yang menyebutkan bahwa ia akan bergabung dengan Barcelona bila memang klub asal Katalan tersebut tertarik padanya. Kiper Napoli tersebut mengatakan bahwa semua rumor hanya omong kosong belaka.


Posisi penjaga gawang di Barcelona memang sedang memanas. Claudio Bravo dikabarkan akan segera hengkang dan bergabung dengan Manchester City. Dan, sebagai gantinya Barca akan membawa Pepe Reina.


"Omong kosong!" Saya tidak pernah menawarkan diri saya ke klub manapun. Sudahilah kebohongan ini. Saya selalu dan selamanya Forza Napoli. Sekarang, mari fokus bersiap untuk pertandingan hari minggu," ujar Reina di akun twitter miliknya.


Pepe Reina Belakangan memang dijagokan akan menjadi pengganti Bravo di Barca. Apalagi, kiper yang berusia 33 tahun ini sudah tidak asing dengan Barca. Ia pernah digembleng di akademi La Masia.


Tak hanya di level junior, pada kurun waktu tahun 2000 hingga 2002, Reina tercatat memainkan 30 pertandingan bersama tim senior Barca. Selain Barca dan Napoli, Reina juga pernah membela Liverpool, Villarreal dan Bayern Munchen. [initial]


  (twt/asa)