Pepe Absen di Derby Madrid

Pepe Absen di Derby Madrid
Pepe (c) AFP
Bola.net - Real Madrid akan bertandang ke markas Atletico Madrid di La Liga pada 5 Oktober mendatang. Los Blancos takkan diperkuat Pepe dalam derby di Vicente Calderon ini.

Pepe mengalami cedera otot ketika melawan Athletic Bilbao. Dilansir Football Espana, pihak Madrid akan terus memantau perkembangan bek Portugal tersebut.

Pepe disebut bakal menepi setidaknya dalam tiga laga Madrid ke depan. Tiga laga tersebut adalah melawan Malaga (26/9), Malmo di Liga Champions (01/10) dan Atletico.

Melawan Malaga malam ini, Madrid bukan hanya tidak akan diperkuat Pepe. Namun, mereka kabarnya juga belum bisa menurunkan Sergio Ramos yang sama-sama masih cedera. [initial]

 (foes/gia)