Pengakuan, Neymar Ditawari 143 Juta untuk Tinggalkan Barca

Pengakuan, Neymar Ditawari 143 Juta untuk Tinggalkan Barca
Neymar (c) AFP
- Ayah Neymar mengungkapkan dalam kesaksiannya di pengadilan bahwa anaknya mendapat tawaran 143,3 juta pounds untuk meninggalkan . Dari mana tawaran itu itu datang tak disebutkan.  Sementara itu, Manchester United dan Manchester City pernah dikaitkan dengan pemain.


Louis van Gaal pernah mengatakan ingin mendatangkan pemain yang memiliki faktor X dan Red Devils dipercaya akan kembali mengejar pemain asal Brasil yang sudah menjadi incaran sejak bursa transfer musim panas lalu.


Sementara itu, Manchester City yang akan ditangani Josep Guardiola pada awal musim depan juga dikabarkan siap mengeluarkan 105 juta pounds untuk menghadirkan Neymar di Etihad.


Kemudian berdasarkan kabar yang dilansir Daily Express mengatakan bahwa Neymar Snr mengatakan di depan hakim Jose de la Mata bahwa anaknya mendapat tawaran lebih besar dari kontrak yang didapatkan di Barcelona sekarang. Meski demikian, Neymar dikatakan ingin tetap bertahan di Camp Nou.


Perlu diketahui bahwa Neymar sedang menjalani proses hukum di pengadilan Spanyol terkait kasus transfernya ke Barcelona dari Santos dan juga masalah penggelapan pajak. [initial]

 (exp/shd)