'Pencapaian Barcelona di Atas Ekspektasi'

'Pencapaian Barcelona di Atas Ekspektasi'
Barcelona Juara Liga Champions (c) Bola.net
Bola.net - Josep Maria Bartomeu mengakui bahwa pencapaian Barcelona musim ini melebihi ekspektasi para petinggi klub. Barca berhasil meraih treble winners dengan menjuarai La Liga, Copa del Rey dan Liga Champions.

Prestasi itu sebenarnya lebih dari yang ditargetkan klub pada awal musim. Selain itu, aspek keuangan klub juga terus mengalami perbaikan.

"Semua yang terjadi dalam beberapa bulan terakhir sudah melampaui ekspektasi kami, baik dan buruknya. Kami sudah kembali menjadi klub juara dan sisi keuangan juga sudah tertata dengan baik," terang Bartomeu seperti dilansir AS.

Secara pribadi, Bartomeu juga mengaku tidak pernah marah ketika Barca mendapatkan berbagai hasil buruk pada tengah musim lalu. Ia mengaku lebih suka bekerja ketimbang marah-marah kepada bawahannya.

"Mereka yang mengenal saya tahu bahwa saya tidak gampang marah jika sesuatu tidak berjalan dengan baik. Saya juga tidak suka congkak saat sukses. Saya lebih suka bekerja. Saya lebih suka membujuk ketimbang mengalahkan." [initial]

 (as/hsw)