Pellegrini Akui Madrid Ancelotti Mirip Madrid Versinya

Pellegrini Akui Madrid Ancelotti Mirip Madrid Versinya
Manuel Pellegrini. (c) AFP
Bola.net - Bos Manchester City, Manuel Pellegrini, mengaku ada kemiripan antara gaya bermain Real Madrid asuhan Carlo Ancelotti dengan Los Blancos yang sempat ia asuh dua musim lalu.

Di bawah Ancelotti, Madrid tampil luar biasa semenjak musim lalu dengan memenangkan Copa del Rey dan Liga Champions. Musim ini, mereka sudah mencatat rekor kemenangan beruntun di 20 laga.

"Jika anda membandingkan kedua tim, mungkin anda akan menyadari ide dasar untuk bisa menguasai lini tengah tim, menginginkan penguasaan bola, untuk memiliki pemain yang berkualitas secara teknis, mungkin ada kemiripan dalam hal-hal tersebut," tutur Pellegrini pada AS.

Madrid tengah berada di Maroko untuk menjalani turnamen Piala Dunia Antar Klub. [initial]

 (as/rer)