Pelatih Mana pun Diklaim Bakal Terlihat Hebat Jika Punya Lionel Messi

Pelatih Mana pun Diklaim Bakal Terlihat Hebat Jika Punya Lionel Messi
Selebrasi Lionel Messi mencetak gol pengunci gelar La Liga musim 2018/2019 (c) AP Photo

Bola.net - Memiliki Lionel Messi dalam tim bisa jadi merupakan impian setiap pelatih sepak bola. Dengan pemain sehebat Messi, ada banyak variasi taktik yang bisa dicoba.

Mengutip Marca, pada satu dekade terakhir, Messi terus dianggap sebagai salah satu pemain terbaik di dunia. Dia membantu Barcelona meraih banyak trofi, juga melengkapinya dengan penghargaan individual.

Pelatih Barcelona boleh berganti, tapi Messi tetap jadi andalan. Mulai dari era Pep Guardiola sampai Ernesto Valverde, Messi tetap membentuk permainan dan kualitas Barca.

Kondisi ini melahirkan anggapan bahwa sebenarnya Messi-lah yang berperan sebagai pelatih Barcelona. Mengapa demikian? Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 2 halaman

Menuruti Messi

Pada setiap era pelatih-pelatih Barcelona, Messi selalu jadi pusat permainan tim. Pelatih-pelatih itu terbilang tidak menerapkan taktik mereka sendiri, tapi taktik yang sengaja disesuaikan dengan kemampuan Messi.

Pendekatan ini dapat dipahami. Jika memiliki pemain seperti Messi, bakal mubazir jika menerapkan taktik lain yang mungkin tidak sesuai dengan gaya bermain Messi.

Lahir paham baru: Messi-dependencia, yakni bagaimana Barca begitu bergantung pada sang megabintang. Setiap kali bermain tanpa Messi, Barca seakan-akan kehilangan identitas mereka dan sulit meraih kemenangan.

2 dari 2 halaman

Pelatih Tampak Bagus

Sosok senior di dunia sepak bola, Jose Antonio Camacho sangat memahami kondisi ketergantungan-Messi tersebut. Sebagai mantan pemain dan pelatih banyak klub serta tim nasional, Camacho tahu Messi akan membuat pelatih mana pun tampak hebat.

"Dia [Messi] bisa menentukan pertandingan kapan pun. Kedua tim yang berhadapan bisa jadi bermain seimbang tetapi dia adalah Lionel Messi dan dia bisa merusak keseimbangan tersebut tiba-tiba," kata Camacho kepada Marca.

"Yang paling penting, dia bakal membuat saya terlihat seperti pelatih bagus," tutupnya.

Sumber: Marca