Pedro Merasa Peranannya Untuk Barca Menurun Musim Ini

Pedro Merasa Peranannya Untuk Barca Menurun Musim Ini
Pedro Rodriguez (c) AFP
Bola.net - Penyerang Barcelona, Pedro Rodriguez mengakui bahwa ia merasa penampilannya mulai menurun musim ini. Pemain berusia 26 tahun ini menyebut bahwa sumbangsihnya untuk tim tak sebesar musim-musim sebelumnya.

"Saya pikir permainan saya tak sekuat musim lalu. Musim ini segalanya berjalan sangat sulit bagi saya karena jarang terlibat dalam laga-laga penting," ungkap Pedro seperti dilansir Marca.

"Meski demikian, saya akan selalu berusaha mengoptimalkan kesempatan yang diberikan untuk bisa membantu tim dan rekan setim."

Dalam 35 penampilan Pedro di La Liga musim ini, 16 di antaranya dibukukan sebagai pemain pengganti. Meski demikian, jumlah 15 gol yang dicetaknya di La Liga sejauh ini sebenarnya merupakan rekor terbaik yang ia catatkan selama membela Barca.[initial]

 (mrc/mri)