Pedro ke Chelsea, Gaitan Milik MU?

Pedro ke Chelsea, Gaitan Milik MU?
Nicolas Gaitan (c) AFP
Bola.net - Nicolas Gaitan bisa kembali masuk radar Manchester United, usai klub secara mengejutkan gagal mendapatkan pemain Barcelona, Pedro Rodriguez.

Bintang Benfica sudah beberapa kali dikaitkan dengan kepindahan ke Old Trafford, namun hingga saat ini tidak pernah terjadi kesepakatan di antara kedua pihak.

Sang winger sebelumnya diperkirakan akan menerima tawaran masif dari klub Dubai, Al-Ahli di musim panas ini, menurut laporan yang beredar di Portugal.

Namun demikian, talkSPORT mengatakan bahwa pemain berusia 27 tahun telah menolak kesempatan bermain di negara Timur Tengah tersebut dan sekaligus memancing spekulasi anyar mengenai masa depan yang bersangkutan.

Chelsea belum lama ini diklaim telah merebut Pedro Rodriguez dari hadapan MU, usai mereka memutuskan membeli sang pemain Spanyol dengan harga 21,1 juta poundsterling. [initial]

 (talk/rer)