
Meski sudah tidak lagi menjadi bagian dari Barcelona, Pedro mengakui masih terus mengamati kiprah mantan klubnya musim ini. Oleh karena itu, ia juga mengaku terkejut ketika melihat tim Catalan sempat kalah di tiga laga La Liga beruntun, yang membuat keunggulan poin mereka di klasemen sempat hampir disalip oleh Real Madrid dan Atletico Madrid.
Pada akhirnya, Barca mampu memastikan gelar juara mereka di pertandingan pekan terakhir dan menutup musim dengan raihan double, usai mengalahkan Sevilla di final Copa del Rey.
"Selama pergantian tahun, ada tiga laga yang lepas dari tangan Barcelona dan ini luar biasa, karena sepertinya mereka sudah pasti juara dan akhirnya baru memastikan itu di hari terakhir," tutur Pedro pada Mundo Deportivo.
"Mereka sudah menunjukkan bahwa mereka melalui tahun yang luar biasa bagus. Sayang sekali mereka gagal di Liga Champions, namun mereka sudah memenangkan sisanya dan terus membuktikan pada saya bahwa mereka masih yang terbaik."
Barcelona sendiri hanya bisa masuk ke babak perempat final Liga Champions, lantaran mereka tak sanggup mengatasi perlawanan Atletico Madrid. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 5 Juni 2016 18:40
-
Liga Spanyol 5 Juni 2016 18:08
-
Liga Inggris 5 Juni 2016 10:25
-
Liga Spanyol 5 Juni 2016 06:00
-
Liga Spanyol 5 Juni 2016 05:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 13:45
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:45
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:41
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 13:31
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:30
-
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025 13:16
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...