Pedri Berharap Lionel Messi Bertahan di Barcelona

Pedri Berharap Lionel Messi Bertahan di Barcelona
Pedri Gonzalez dan Lionel Messi pada laga melawan Bilbao, Kamis (7/1/2021) dini hari WIB di San Mames. (c) FC Barcelona tweeter

Bola.net - Masa depan Lionel Messi di Barcelona masih belum jelas. Namun, Pedri sangat berharap La Pulga tetap bertahan di klub pada musim depan.

Kontrak Messi di Barcelona akan habis pada musim panas ini. Blaugrana sedang bekerja memperpanjang masa kerja sang pemain.

Menurut laporan terbaru, Messi akan segera memperpanjang kontraknya. Dia akan meneken kontrak berdurasi dua tahun dalam beberapa hari mendatang.

1 dari 2 halaman

Harapan Pedri

Sebelum kontrak baru tersebut ditandatangani, penggemar Barcelona belum bisa tenang. Hal itu juga dirasakan rekan setim La Pulga, Pedri.

"Jika terserah saya, dia pasti sudah menandatanganinya, tetapi ini sesuatu yang harus diputuskan oleh Leo,” kata Pedri kepada Mundo Deportivo.

“Dia adalah yang terbaik di dunia dan yang terbaik yang pernah saya lihat di sepakbola. Saya harap dia bertahan, tetapi dia harus memutuskan.”

2 dari 2 halaman

Eric Garcia

Pedri juga berbicara tentang rekrutan baru Barcelona Eric Garcia. Sang pemain didatangkan dari Manchester City secara gratis.

“Dia adalah bek tengah yang sangat saya sukai, yang membawa bola secara spektakuler dan dia tidak gugup saat menguasai bola,” tambahnya.

“Saya memiliki hubungan yang sangat baik dengannya. Bagi Barca, dia adalah bek tengah yang sangat saya sukai. Saya sudah membuat lelucon ketika transfernya belum resmi.”

Sumber: Football Espana