Para Perempat Finalis Copa del Rey 2015/16

Para Perempat Finalis Copa del Rey 2015/16
Valencia (c) EFE/Miguel Angel Molina
- Babak 16 besar Copa del Rey 2015/16 sudah tuntas. Delapan kontestan untuk perempat final pun telah dipastikan.


Valencia dan Atletico Madrid menjadi dua tim terakhir yang lolos ke babak ini. Dini hari tadi, Jumat (15/1), Valencia menang 3-0 di kandang Granada dan lolos dengan agregat telak 7-0, sedangkan Atletico menghajar Rayo Vallecano 3-0 di Vicente Calderon dan maju dengan agregat 4-1.


Dari delapan tim, tujuh di antaranya merupakan wakil dari La Liga. Hanya ada satu wakil dari Segunda, yakni Mirandes yang lolos dengan mengkandaskan Deportivo La Coruna.


Hasil lengkap babak 16 besar leg kedua (13-15 Januari 2015)

  • Sevilla 4-0 Real Betis (agregat 6-0)

  • Deportivo La Coruna 0-3 Mirandes (agregat 1-4)

  • Celta Vigo 2-0 Cadiz (agregat 5-0)

  • Villarreal 0-1 Athletic Bilbao (agregat 2-4)

  • Espanyol 0-2 Barcelona (agregat 1-6)

  • Las Palmas 3-2 Eibar (agregat 6-4)

  • Granada 0-3 Valencia (agregat 0-7)

  • Atletico Madrid 3-0 Rayo Vallecano (agregat 4-1).


Delapan kontestan perempat final

  • Sevilla

  • Mirandes

  • Celta Vigo

  • Athletic Bilbao

  • Barcelona (juara bertahan)

  • Las Palmas

  • Valencia

  • Atletico Madrid.


Kedelapan tim itu masih harus menunggu hasil drawing untuk mengetahui siapa yang akan mereka lawan di perempat final. Leg pertama bakal digelar 20 Januari, sedangkan leg keduanya sepekan berselang. [initial]


 (bola/gia)