
Bola.net - Barcelona berhasil memangkas jarak dengan pemimpin klasemen Atletico Madrid setelah menang atas Huesca. Pedri menyatakan Blaugrana belum menyerah dalam perburuan gelar La Liga musim ini.
Barcelona tampil perkasa saat berjumpa Huesca dalam duel lanjutan La Liga 2020/21, Selasa (16/3/2021) dini hari WIB. Pasukan Ronald Koeman menang dengan skor telak 4-1 di Camp Nou.
Lionel Messi membuka sekaligus menutup pesta gol Barca (13', 90'), dua gol lainnya dicetak oleh Antoine Griezmann (35') dan Oscar Mingueza (53'). Huesca hanya bisa membalas satu gol lewat penalti Rafa Mir di akhir babak pertama.
Advertisement
Tambahan tiga poin mendorong Barcelona kembali naik ke peringkat dua klasemen sementara La Liga. Mereka mengumpulkan 59 poin dari 27 pertandingan.
Barcelona sekarang unggul 2 poin dari Real Madrid. Mereka juga berhasil memangkas jarak jadi 4 poin dari Atletico Madrid.
Belum Menyerah
Gelandang muda Barcelona, Pedri, menegaskan bahwa timnya masih belum menyerah dalam perebutan gelar La Liga. Mereka akan terus berjuang sampai pertandingan terakhir musim ini.
"Kami menambahkan tiga poin yang penting dan kami sekarang empat poin di belakang Atletico," kata Pedri seperti dilansir Marca.
“Saya selalu mengatakan bahwa kami tidak akan menyerah pada gelar. Kami memiliki tim yang bagus dan kami akan terus berjuang,” lanjutnya.
Bermain Bersama Messi
Lionel Messi tampil cemerlang dalam pertandingan melawan Huesca. Pedri mengaku sangat senang bisa bermain satu tim dengan bintang asal Argentina tersebut.
"Bermain dengan Leo itu menyenangkan. Saya menikmati bermain dengannya dalam latihan setiap hari,' sambungnya.
"Saya selalu berusaha menemukannya karena, menurut saya, dia yang terbaik."
Panggilan ke Tim Nasional Spanyol
Pedri baru saja mendapat panggilan ke tim nasional Spanyol untuk pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 pada bulan ini. Sang pemain mengaku sangat bangga mendapat kesempatan untuk memperkuat negaranya.
"Saya saat inidi rumah dan terkejut memiliki kesempatan untuk mewakili negara saya," ujar Pedri.
"Ini benar-benar sumber kebanggaan bagi saya dan sesuatu yang harus dinikmati."
Penalti Huesca
Huesca mendapat penalti yang meragukan melawan Barcelona. Namun, Pedri justru memuji performa mereka sepanjang pertandingan.
"Mereka bekerja keras dan menekan Anda," beber Pedri.
"Mereka bermain dengan baik. Kami mendapat tiga poin penting dan kami sekarang empat poin di belakang Atletico."
Sumber: Marca
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 15 Maret 2021 20:35
-
Liga Spanyol 15 Maret 2021 17:00
Philippe Coutinho Jadi Korban Pertama Rezim Laporta di Barcelona?
-
Liga Spanyol 15 Maret 2021 16:50
-
Liga Spanyol 15 Maret 2021 13:48
Murka! Kesal Terus-Menerus Direkam, Lionel Messi Tegur Fans Barcelona
-
Liga Spanyol 15 Maret 2021 06:51
Barcelona Favorit Juara La Liga? Koeman: Bisa Dibilang Begitu
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:51
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:49
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:48
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:47
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...