Palermo: Argentina Tak Hargai Messi

Palermo: Argentina Tak Hargai Messi
Lionel Messi (c) AFP
- Mantan pemain Timnas , Martin Palermo, belum lama ini memberikan komentar mengenai bintang , Lionel Messi.


Sosok berjuluk La Pulga tersebut sempat menjadi sorotan publik Albiceleste, usai ia gagal membawa tim menjadi pemenang di final Piala Dunia 2014 dan Copa America 2015. Ada banyak pihak yang menjadikan Messi sebagai kambing hitam atas hasil negatif yang diraih tim.


Palermo lantas mengatakan pada Marca: "Ia adalah pemain yang terus berkembang dan kian dewasa. Namun di Argentina, kami tidak menganggapnya sebagai sosok yang luar biasa penting.


"Di sini, kita harusnya bisa berpikir lebih cerdas dan tahu bahwa kami punya pemain terbaik di dunia. Kami tidak boleh menyia-nyiakan bakat yang ada dalam dirinya.


"Saya sempat bermain bersama Leo di Piala Dunia, kami kalah di tangan Jerman dan itu amat sulit. Namun saya tidak bisa bergantung pada Leo. Tim memang tidak terlalu bagus ketika menghadapi tim yang tangguh seperti Jerman." [initial]


 (mar/rer)