Odegaard: Urusan Saya di Madrid Belum Selesai

Odegaard: Urusan Saya di Madrid Belum Selesai
Martin Odegaard (c) Heerenveen

Bola.net - - Pemain muda Norwegia, Martin Odegaard, belum lama ini mengatakan pada Bild bahwa urusannya di Real Madrid masih belum selesai.

Odegaard, yang bergabung dengan Madrid di usia 16 pada Januari 2015, baru sekali tampil sebagai pemain pengganti di La Liga, dan belum lama ini bergabung dengan Heerenveen sebagai pemain pinjaman dengan durasi 18 bulan.

Namun pemain Norwegia menegaskan bahwa ia ingin mendapat lebih banyak pengalaman dan kembali lagi ke Madrid untuk coba menembus tim utama.

"Waktu saya di Real masih belum berakhir. Saya masih ingin ke Madrid dan saya punya tugas yang belum selesai di sana," tutur Odegaard.

"Zidane mengucap semoga beruntung untuk saya dan mengatakan pada saya untuk terus menunjukkan apa yang saya lakukan di Heerenveeen belum lama ini."

"Saya kini punya kesempatan untuk bermain di liga top Belanda dan ini bukan langkah mundur. Anda tahu amat sulit untuk mendapatkan waktu bermain di Madrid. Setiap hari ketika anda berlatih, seperti pertandingan yang amat kompetitif. Saya menyukainya. Mereka amat bersahabat, dan membantu anda."

"Saya mungkin punya talenta besar, namun saya harus bekerja keras sepertei yang lain untuk bisa meraih sukses."