Ochoa Batalkan 'Penghancuran' Barcelona

Ochoa Batalkan 'Penghancuran' Barcelona
Guillermo Ochoa vs Luis Suarez (c) La Liga

Bola.net - - Barcelona bisa saja menang dengan skor sangat telak atas . Namun, 'penghancuran' oleh Barcelona terhadap Granada itu batal terlaksana. Granada pantas berterima kasih kepada kiper Guillermo Ochoa.

Barcelona menang 4-1 di kandang Granada pada jornada 29 La Liga 2016/17, Senin (03/4). Gol-gol Barcelona dicetak oleh Luis Suarez, Paco Alcacer, Ivan Rakitic dan .

Ochoa memang kebobolan empat, tapi dia juga bermain gemilang dengan mementahkan sembilan peluang laib Barcelona. Jika bukan berkat kiper 31 tahun Meksiko itu, Granada pasti sudah dibabat habis oleh Barcelona.

Sembilan penyelamatan dilakukan Ochoa saat melawan Barcelona. Itu tercatat sebagai rekor jumlah penyelamatan terbanyak dalam satu pertandingan sepanjang karier Ochoa di La Liga.

Barcelona melepas total 26 tembakan. Dari 26 tembakan, 13 di antaranya tepat mengarah ke mulut gawang Ochoa. Dari 13 shots on target itu, 'hanya' empat yang terkonversi menjadi gol Barcelona.

Sembilan penyelamatan Ochoa vs Barcelona

07' Luis Suarez

26' Neymar

27' Luis Suarez

27' Luis Suarez

34' Luis Suarez

46' Paco Alcacer

54' Neymar

66' Ivan Rakitic

86' Neymar.

Sembilan ancaman sukses dinetralisir oleh Ochoa, termasuk double-save untuk menghentikan Suarez di menit 27. Ochoa sudah menghindarkan timnya dari kehancuran.