Nolito: Keylor Navas Spektakuler

Nolito: Keylor Navas Spektakuler
Salah satu aksi Keylor Navas saat lawan Celta Vigo. (c) AFP
- Pemain andalan Celta Vigo, tak ketinggalan memberikan pujian kepada kiper Real Madrid, Keylor Navas yang tampil gemilang saat melawan timnya.


Pada pertandingan yang digelar di Estadio Baladios akhir pekan lalu, Real Madrid mampu keluar sebagai pemenang dengan skor 3-1. Salah satu penampilan yang paling bersinar ditunjukkan Navas di bawah mistar gawang lewat berbagai penyelamatannya.


"Selamat kepada Navas. Dia kiper yang sangat spektakuler. Saya harus melakukan berbagai cara agar bisa menaklukkannya," ujarnya.


Sebagai informasi, pada pertandingan tersebut Navas memang tampil luar biasa menghalau setiap serangan tuan rumah. Celta menghujani Madrid dengan 17 tembakan. Dari 17 tembakan itu, tujuh di antaranya tepat mengarah ke mulut gawang. Tujuh shots on target tersebut tecatat atas nama Nolito (2), Fabian Orellana (2), Jonny, Pablo Hernandez dan Iago Aspas.


Namun, hanya satu tembakan keras Nolito dari ujung kotak penalti pada menit 85 yang lepas dari penjagaan Navas. Itu tak cukup untuk menghindarkan Celta dari kekalahan.[initial]


 (as/dzi)