
Bola.net - Pemilik PSG yang kaya raya dikabarkan ingin membuat raksasa La Liga, Barcelona sakit hati dengan membeli klub tetangga mereka di Catalan, Espanyol.
PSG dan Barcelona memang kerap dirumorkan memiliki hubungan kurang harmonis. Perseteruan keduanya dimulai ketika PSG menggaet Neymar dari Barca pada 2017 silam.
Kepindahan Lionel Messi dari Barcelona menuju PSG secara gratis pada musim panas tahun lalu rupanya belum mampu mengubah hubungan buruk kedua klub.
Advertisement
Rencana Owner PSG
Kini seperti dilansir SPORT, pemilik PSG Tamim bin Hamad Al Thani diklaim tengah berencana untuk membeli Espanyol dan menyulap mereka menjadi sebuah kekuatan baru di sepak bola Spanyol.
Tujuan utama dari rencana ini adalah sang pemilik PSG ingin melukai Barcelona dan membuat sinar klub berjuluk Blaugrana itu menjadi redup sekaligus kalah bersinar dari Espanyol di Catalan.
Selama ini Barcelona memang dikenal sebagai salah satu klub tersukses di Spanyol bahkan di dunia. Mayoritas warga Catalan pun lebih memilih mendukung mereka ketimbang Espanyol.
Peluang Cukup Besar
Espanyol sendiri saat ini dimiliki oleh perusahaan mainan asal China, Rastar Group. Menariknya, Rastar Group diklaim asal-asalan dalam mengelola klub. PSG pun merasa ini adalah kesempatan sempurna untuk mengakuisisinya.
Pemilik PSG bahkan diyakini sudah memberikan perintah kepada presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi untuk mulai melakukan negosiasi dengan kubu Espanyol terkait kemungkinan akuisisi.
Rumor ini sebenarnya sudah merebak sejak Juni lalu. Namun, kini kedua klub kabarnya sudah siap melakukan pembicaraan, dan kesepakatan pun bisa lahir dalam beberapa bulan ke depan.
Klasemen La Liga 2022/23
Sumber: SPORT
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 29 September 2022 06:40
Lionel Messi Balik ke Barcelona? Bisa Banget Dong, Ini Syaratnya!
-
Liga Spanyol 29 September 2022 04:00
Barcelona Jual Aset untuk Tambal Utang, Presiden PSG: Itu Nggak Adil!
-
Liga Inggris 28 September 2022 21:24
Terungkap, Manchester United Sempat Coba Rekrut Pemain PSG Ini
-
Editorial 28 September 2022 12:39
5 Klub dengan Pertahanan Terbaik di Liga Top Eropa Sejauh Ini, Barcelona Gak Ada Obat!
-
Liga Eropa Lain 28 September 2022 11:11
Lionel Messi Tidak Tertarik Perpanjang Kontrak di PSG, Mau Pensiun di Barcelona?
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...