
Bola.net - - Bintang , dilaporkan baru saja terlibat sebuah friksi dengan asisten pelatih Juan Carlos. Adu mulut antara keduanya terjadi karena Neymar tidak senang dengan kritik yang diberikan oleh Unzue.
Seperti diberitakan oleh Mundo Deportivo, Unzue memberikan beberapa catatan atas aksi yang ditunjukkan oleh Neymar pada laga melawan Villarreal. Pada laga ini, pemain asal Brasil bermain selama 90 menit dan turut menyumbang satu gol dan memberi Barca kemenangan 4-1.
Unzue disebutkan telah memberikan beberapa catatan tentang permainan Neymar setelah laga tersebut. Tangan kanan Luis Enrique diyakini tidak begitu senang dengan aksi Neymar yang dinilai terlalu individual dan banyak membuat trik-trik mengelabuhi lawan. Selain itu, ada juga beberapa catatan di luar lapangan yang disampaikan.
Menurut Unzue, Neymar harus lebih fokus pada permainan tim. Karena dengan begitu ia bisa mendapatkan puncak permainannya.
Juan Carlos Unzue bersama Neymar
Namun, Neymar dilaporkan tidak senang dengan sikap Unzue. Ia terlibat friksi dengan sang asisten pelatih. Bahkan, Neymar dilaporkan terlibat saling hardik dengan Unzue. Namun, perselisihan ini kemudian bisa diredakan oleh para pemain dan staf pelatih lainnya.
Unzue sendiri belakangan disebut-sebut sebagai salah satu kandidat pelatih baru Barca pada musim depan. Meski hanya menjadi asisten pelatih, Unzue diyakini punya peran dan kemampuan yang tidak kalah jika dibandingkan dengan Enrique.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 7 Mei 2017 22:07
-
Liga Spanyol 7 Mei 2017 18:33
-
Liga Spanyol 7 Mei 2017 15:19
-
Piala Dunia 7 Mei 2017 12:23
-
Liga Spanyol 7 Mei 2017 11:35
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 12:49
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 12:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:41
-
Otomotif 20 Maret 2025 12:34
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:30
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:29
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...