Neymar: Takkan Ada Rekan Seperti Messi

Neymar: Takkan Ada Rekan Seperti Messi
Neymar. (c) PSG

Bola.net - - belum lama ini mengatakan bahwa ia takkan pernah bisa mendapatkan rekan setim yang sama seperti Lionel Messi.

Messi merupakan rekan seklub Neymar di dalam empat tahun terakhir. Keduanya bersama-sama membantu tim Catalan dua kali memenangkan La Liga dan satu trofi Liga Champions.

Namun kerja sama Messi dan Neymar harus berakhir musim depan. Hal tersebut terjadi lantaran mega bintang Brasil sudah mengikat kontrak lima tahun dengan , yang belum lama ini memutuskan membayar 222 juta euro sebagai kompensasi sisa kontraknya di Barcelona.

Dan dalam pesan video yang ia unggah belum lama ini, eks penggawa Santos itu mengungkap kesan yang dirasakan selama menjadi rekan Messi, pengoleksi lima trofi Ballon d'Or dan juga salah satu pemain terbaik sepanjang sejarah.

"Saya mendapat kehormatan untuk bermain bersama salah satu atlet terbaik yang pernah saya lihat dalam hidup saya. Dan saya yakin saya tidak akan pernah melihat orang lain seperti dirinya selama saya masih hidup," tutur Neymar.

"(Dia adalah-red) Leo Messi."

"Dia menjadi teman saya di dalam dan luar lapangan. Merupakan sebuah kehormatan bermain bersama Anda."

Neymar akan mengenakan nomor punggung 10 di PSG. Nomor tersebut sebelumnya dimiliki Javier Pastore, yang secara sukarela menyerahkan nomor punggungnya pada pemenang medali emas Olimpiade 2016.