
Bola.net - - Penyerang asal Brasil dikabarkan telah mengatakan pada petinggi PSG bahwa ia ingin meninggalkan klub itu untuk gabung Real Madrid musim panas ini.
Neymar baru musim panas lalu meninggalkan Barcelona. Klausul rilisnya yang bernilai sekitar 200 juta Pounds diaktifkan dan ia kemudian bisa pindah ke Barcelona.
Neymar pun langsung menjadi bintang baru di klub yang berhome base di Paris tersebut. Akan tetapi kabarnya ia tak bahagia bermain di Parc Des Princes.
Ia pun disebut-sebut akan angkat kaki dari PSG pada musim panas ini. Klub yang paling santer disebut sebagai pelabuhan karirnya berikutnya adalah Real Madrid.
Pihak PSG sendiri sudah menegaskan tak akan melepas pemain berusia 26 tahun itu. Penegasan itu bahkan datang langsung dari sang Presiden, Nasser Al-Khelaifi.
Kini muncul perkembangan baru soal isu tersebut. Goal international melaporkan bahwa Neymar sudah menyatakan pada petinggi klub bahwa ia ingin angkat kaki dari Ligue 1 musim depan.
Media tersebut juga menambahkan bahwa agen Neymar yakni Pini Zahavi, sudah bertemu dengan Presiden Madrid Florentino Perez. Pertemuan itu sendiri disebut digelar di awal bulan ini dan sehari kemudian Pini juga disebut mengadakan pertemuan dengan pengacara kliennya.
Musim ini, Neymar sudah bermain sebanyak 30 kali bagi PSG di semua ajang kompetisi sebelum akhirnya tumbang karena cedera. Ia sempat mencetak 28 gol dan 19 assist.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 22 Mei 2018 12:26
-
Liga Eropa Lain 22 Mei 2018 10:46
-
Liga Inggris 22 Mei 2018 09:56
-
Liga Eropa Lain 22 Mei 2018 08:59
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:20
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:03
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:59
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:57
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 19:54
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...