Neymar Samai Catatan Gol Ronaldinho

Neymar Samai Catatan Gol Ronaldinho
Neymar (c) AFP

Bola.net - - Barcelona sukses meraih kemenangan telak empat gol tanpa balas saat melawan Eibar. Kemenangan ini juga menjadi laga spesial bagi Neymar.

Ya, pada pertandingan yang digelar di Municipal de Ipurua tersebut, Barcelona memang sukses meraih kemenangan telak melawan Eibar. Denis Suarez membuka gol sebelum Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar melengkapinya.

Nah, tambahan satu gol dari Neymar tersebut menjadi catatan spesial baginya. Itu adalah gol ke-94 Neymar untuk Barcelona dan menyamai catatan milik salah satu legenda klub, Ronaldinho.

Namun penyerang asal Brasil tersebut boleh berbangga. Pasalnya, torehan 94 gol-nya itu hanya dia cetak dalam 164 pertandingan, sementara Ronaldinho butuh 207 pertandingan untuk mencapai catatan itu.

Sebagai informasi, kemenangan atas Eibar itu membuat Barcelona terus memanaskan persaingan gelar musim ini. Dengan tambahan tiga poin ini, Barcelona belum beranjak dari posisi ketiga klasemen sementara dengan 41 poin.

Mereka tertinggal satu poin dari Sevilla, dan dua poin dengan Real Madrid yang masih memiliki satu pertandingan di tangan.