
Bola.net - Kendati tampil apik ketika menggantikan peran Lionel Messi di posisi penyerang sentral saat meladeni Real Valladolid (06/10/13), Neymar mengaku enggan terus berada di posisi tersebut.
Di pertandingan yang berkesudahan 4-1 untuk kemenangan Los Azulgrana, Neymar terbilang sukses menjalankan tugas baru sebagai pemain nomor '9' di dalam skema permainan Gerardo Martino.
Namun, eks punggawa Santos itu memastikan tak ingin mencuri tempat seniornya (Messi) di Camp Nou. Setelah La Pulga pulih dari cedera paha, Neymar ingin kapten Timnas Argentina tersebut segera kembali mengemban tugas sebagai pemain nomor 9.
"Posisi nomor 9 di Barcelona FC hanya untuk pemain terbaik di dunia, yakni Messi," tegas Neymar ketika melakoni konferensi pers pasca laga.
Ia pun mengatakan bahwa Barcelona terus mengalami peningkatan di bawah arahan Martino, serta yakin timnya sanggup merealisasikan ekspektasi banyak pihak. "Banyak pihak yang berharap banyak kepada kami (untuk kembali memenangkan trofi di musim ini), dan kami pun memberikan respon positif di setiap pertandingan," pungkasnya. (fcb/rdt)
Di pertandingan yang berkesudahan 4-1 untuk kemenangan Los Azulgrana, Neymar terbilang sukses menjalankan tugas baru sebagai pemain nomor '9' di dalam skema permainan Gerardo Martino.
Namun, eks punggawa Santos itu memastikan tak ingin mencuri tempat seniornya (Messi) di Camp Nou. Setelah La Pulga pulih dari cedera paha, Neymar ingin kapten Timnas Argentina tersebut segera kembali mengemban tugas sebagai pemain nomor 9.
"Posisi nomor 9 di Barcelona FC hanya untuk pemain terbaik di dunia, yakni Messi," tegas Neymar ketika melakoni konferensi pers pasca laga.
Ia pun mengatakan bahwa Barcelona terus mengalami peningkatan di bawah arahan Martino, serta yakin timnya sanggup merealisasikan ekspektasi banyak pihak. "Banyak pihak yang berharap banyak kepada kami (untuk kembali memenangkan trofi di musim ini), dan kami pun memberikan respon positif di setiap pertandingan," pungkasnya. (fcb/rdt)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 5 Oktober 2013 23:08
-
Liga Spanyol 5 Oktober 2013 19:40
-
Liga Eropa Lain 5 Oktober 2013 06:10
-
Liga Spanyol 5 Oktober 2013 03:10
-
Liga Spanyol 5 Oktober 2013 02:55
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...