Neymar: Messi Spesial dan Masih Yang Terbaik

Neymar: Messi Spesial dan Masih Yang Terbaik
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Striker Barcelona FC, Neymar kembali menegaskan bahwa sosok Lionel Messi masih merupakan pemain terbaik di dunia.

Messi akhir-akhir ini tengah menghadapi badai kritikan akibat performanya yang cenderung menurun, meskipun telah mencetak 39 gol musim ini.

Namun menurut Neymar, dirinya kurang sependapat dengan kritikan tersebut karena menurutnya, Messi tetap masih yang terbaik saat ini.

"Saya dapat mengatakan bahwa saya berlatih setiap hari dengan Messi. dan bagi saya, dia adalah yang terbaik, dan dia seorang pemain yang spesial," tegasnya.

Neymar sendiri saat ini tengah menjalani pemulihan cedera kaki yang menimpanya. Namun Neymar diprediksi siap bermain di laga terakhir La Liga melawan Atletico Madrid.[initial]

 (sm/dzi)