Neymar Lewati Rekor Golnya di Clasico

Neymar Lewati Rekor Golnya di Clasico
Neymar. (c) AFP
Bola.net - Neymar melampaui catatan golnya sendiri, usai ia mencetak satu gol kala Barcelona kalah 1-3 dari Real Madrid di Santiago Bernabeu (24/10).

Pemain asal Brasil itu kini tercatat mencetak sembilan gol hanya dalam sembilan pekan di La Liga.

Musim lalu, Neymar butuh waktu yang lebih lama untuk mencapai jumlah gol yang sama musim ini. Ia kini mejadi top skorer tim, dengan koleksi dua gol lebih banyak dari Lionel Messi. Tidak ada pemain Barcelona lain yang bisa melakukan itu semenjak tahun 2006 silam.

Satu tahun silam, di fase La Liga yang sama, Neymar baru mencetak dua gol untuk Barcelona di La Liga. Satu ke gawang Real Sociedad dan satu ke gawang Real Valladolid. Ia juga mencetak satu gol kala Barcelona bermain melawan Atletico Madrid di final Piala Super.

Sekarang, Neymar sudah berhasil mencetak 11 gol. Sembilan di Liga dan dua lagi di Liga Champions. Ia hanya butuh empat gol lagi untuk menyamai catatan 15 gol yang ia bukukan musim lalu. [initial]

 (md/rer)