Neymar Ingin Libas Sevilla Demi Messi

Neymar Ingin Libas Sevilla Demi Messi
Neymar (c) AFP
Bola.net - Neymar akan melakoni pertandingan ke-100 bersama Barcelona saat berkunjung ke markas Sevilla. Ia pun ingin meraih kemenangan lawan Sevilla dan mendedikasikannya untuk rekan setimnya Lionel Messi.

Messi saat ini tengah mengalami cedera ligamen lutut sebelah kiri saat bertarung melawan Las Palmas. Messi diperkirakan membutuhkan waktu dua bulan untuk memulihkan kondisinya.

Absennya La Pulga selama beberapa waktu ini tentu saja merupakan pukulan telak bagi Barcelona. Meskipun begitu, Neymar bertekad keras membawa pulang kemenangan dari Ramon Sanchez Pizjuan.

"Leo adalah yang terbaik dan saya ingin menang untuk dia," kata Neymar kepada Mundo Deportivo.

Barcelona sendiri saat ini sedang berada di peringkat ketiga di klasemen sementara La Liga dengan koleksi 15 poin. Terpaut satu angka dari pimpinan klasemen Villarreal.[initial]

 (md/ada)