Neymar Ingin Libas River dan Buat Barca Juara Dunia

Neymar Ingin Libas River dan Buat Barca Juara Dunia
Neymar. (c) AFP
Bola.net - Neymar mengatakan bahwa ia ingin mengalahkan semua lawan yang menghalangi dan membawa Barcelona menjadi juara Piala Dunia Antarklub di Jepang pada Desember mendatang.

Dalam turnamen yang digelar FIFA tersebut, salah satu lawan terberat sang juara Eropa adalah Riverplate, klub raksasa Argentina yang musim ini berhasil menjadi yang terbaik di Amerika Selatan dengan menjadi juara Copa Libertadores.

"Mereka adalah salah satu tim terpenting di Argentina dan mereka selalu bermain dengan amat baik. Mereka punya banyak pemain yang bagus dan mereka selalu bisa membuktikan kelas mereka, dengan sentuhan manajer yang bagus," tutur Neymar pada Fox Sports Magazine.

"Namun saya siap membantu Barcelona dan memenangkan semua trofi di klub," pungkasnya.

Barcelona akan menghadapi Atletico Madrid di La Liga akhir pekan ini. [initial]

 (spo/rer)