Neymar: Gabung Barca Adalah Kehormatan Besar

Neymar: Gabung Barca Adalah Kehormatan Besar
Neymar (c) AFP
Bola.net - Penyerang Barcelona FC, Neymar mengakui bahwa bergabung bersama tim penuh bakat seperti Barcelona merupakan mimpi yang jadi nyata dan sebuah kehormatan besar.

Pemain yang didatangkan dari Santos awal musim ini segera menjadi andalan di lini depan Blaugrana. Dikatakan Neymar, dirinya sungguh sangat beruntung dapat menapaki mimpi sukses di panggung Eropa bersama Barcelona.

"Saya sangat beruntung, terutama dapat bergabung bersama tim penuh bakat. Mereka adalah para pemain yang telah memenangkan segalanya dan tetap membumi," ujarnya.

"Saya juga bahagia bisa mengalami hal-hal baru. Saya bermain bersama salah satu tim impian di masa kecil saya. Bermain di Eropa bersama tim besar seperti Barcelona adalah sebuah kehormatan besar bagi saya," tandasnya. (mrc/dzi)