Neymar Dilempar Botol Karena Memprovokasi Fans Valencia?

Neymar Dilempar Botol Karena Memprovokasi Fans Valencia?
Barcelona. (c) AFP
- dan Luis Suarez menjadi korban pelemparan botol oleh fans . Keduanya tergeletak setelah beberapa fans Valencia melemparkan botol ke arah mereka.


Insiden itu terjadi sesaat setelah Lionel Messi mencetak gol kemenangan . Gol itu dicetak pada menit terakhir pertandingan, dari titik penalti.


Setelah Messi mencetak gol, para pemain Barca berkumpul di sebelah kiri gawang Valencia untuk merayakannya. Neymar yang datang belakangan nampak melontarkan semacam provokasi kepada fans Valencia yang berada di belakang gawang. Hal itu terlihat dalam video yang direkam dari tribun penonton.




Kesal dengan tindakan Neymar, beberapa fans Valencia melempar botol plastik bekas wadah minuman. Neymar dan Suarez pun terkapar memegangi kepalanya. Messi yang melihat kejadian itu mengamuk dan melontarkan sumpah serapah kepada fans tuan rumah. [initial]


 (sa/hsw)