Neymar Cedera, Martino Panggil Dongou

Neymar Cedera, Martino Panggil Dongou
Neymar cedera. (c) AFP
Bola.net - Barcelona FC dipastikan akan kehilangan Neymar selama sekitar empat pekan. Neymar mengalami cedera ankle ketika Barca menghadapi Getafe dalam ajang Copa del Rey.

Menurut berita di Spanyol, Gerardo Martino bakal menutupi absennya Neymar tersebut dengan memanggil pemain muda Jean Marie Dongou. Hal itu dibenarkan oleh Martino sendiri.

"Saya belum bicara dengan Eusebio (pelatih Barcelona B). Tapi benar bahwa kami butuh pemain untuk menutup absennya Neymar. Saya ingin pemain yang bisa bermain di depan, dan ketika kami butuh pemain seperti itu, kami bisa memanggil Dongou," jelas Martino.

Lebih jauh, Martino menegaskan bahwa sebagai pelatih utama, kadang dirinya harus berbuat egois.

"Intinya adalah bahwa ada tim utama dan tim tim lain (tim muda). Kami di tim utama harus egois. Tapi meski saya bisa memanggil banyak pemain dari tim B, saya tidak melakukannya," imbuh sang entrenador. (foes/hsw)