Navas: Ramos Terus Fokus di Madrid

Navas: Ramos Terus Fokus di Madrid
Sergio Ramos (c) AFP
Bola.net - Jesus Navas belum lama ini memberikan komentar mengenai masa depan Sergio Ramos di Real Madrid.

Bek Spanyol tersebut sebelumnya dikabarkan tidak mencapai kata sepakat dengan Los Blancos terkait kontrak anyar dan hal tersebut memancing ketertarikan dari klub Inggris, Manchester United.

Namun demikian, Navas amat yakin bahwa Sergio kini tengah fokus dengan karirnya di Los Blancos.

"Sergio merupakan rekan setim dan sahabat, dan saya terus mendoakan yang terbaik baginya. Ia ada di klub yang fantastis dan saya tidak tahu apa yang akan terjadi di masa depan. Saya masih belum bicara dengannya tentang hal tersebut," tutur Navas pada Marca.

"Ia tidak membicarakan hal tersebut, namun saya yakin ia akan fokus di manapun ia berada, karena ia adalah seorang profesional. Ia fokus di Real Madrid. Saya tidak tahu apakah ia akan bertahan. Saya selalu berharap memberikan ia yang terbaik," pungkasnya. [initial]

 (mar/rer)