
Bola.net - Kabar Mikel Arteta bakal berlabuh ke Real Madrid diutarakan oleh legenda Manchester United yakni Rio Ferdinand. Ia menjelaskan bahwa Arteta ingin pergi ke Los Blancos andai Carlo Ancelotti meninggalkan klub pada musim panas nanti.
Ditengarai bahwa Real Madrid akan berpisah dengan Ancelotti di akhir musim kecuali jika ia dapat memberikan trofi Liga Champions untuk tahun kedua berturut-turut, dengan Los Blancos tertinggal jauh di belakang pemuncak klasemen La Liga, Barcelona.
Ancelotti telah dikaitkan dengan berbagai pekerjaan lain, dan jika ia benar-benar pergi, Real Madrid akan berusaha untuk memburu bos Arsenal, Arteta, menurut laporan.
Advertisement
Pelatih asal Spanyol itu menangani The Gunners sejak 2019 dan meskipun mengalami masa sulit setelah memenangkan Piala FA, dia sekarang dipuja oleh para penggemar, dengan klub menikmati musim 2022/23 yang fantastis sejauh ini dan duduk di puncak klasemen Premier League.
Simak komentar Ferdinand di bawah ini.
Arteta Incar Kursi Pelatih Real Madrid
Arsenal hanya memiliki tujuh pertandingan tersisa saat mereka berusaha untuk mengamankan gelar juara liga dalam 19 tahun terakhir, namun Ferdinand memperingatkan bahwa Arteta sudah membidik posisi di Real Madrid.
"Anda harus mempertahankan Arteta, yang pertama dan terutama," kata Ferdinand sambil tersenyum dan tertawa ketika berbicara tentang The Gunners di podcast-nya.
"Saya mendengar sesuatu. Saya mendengar bahwa Real Madrid [tertarik] dan ketika mereka datang, para pemain Anda tidak akan memiliki pelatih."
"Saya juga mendengar Ancelotti, Don Carlo, dia mungkin akan pergi, dan Arteta ingin pergi ke Real Madrid. Itulah rumor yang beredar di jalanan. Jalanan yang berbicara," jelas Ferdinand.
Minta Arteta untuk Bertahan
Sementara itu, mantan pemain Arsenal, Emmanuel Petit, mendesak Arteta untuk tetap tinggal di London utara dan mengatakan bahwa akan menjadi sebuah 'kesalahan' jika dia pergi ke Real Madrid.
"Saya rasa akan menjadi sebuah kesalahan jika ia meninggalkan Arsenal dan pergi ke Madrid sekarang," ujar Petit.
"Dia telah berkembang pesat dalam tiga tahun terakhir. Ingat ketika dia pertama kali ditunjuk, beberapa bulan pertamanya sangat sulit," nilainya.
Tak Gampang Latih Real Madrid
Kemudian, Petit menambahkan Arteta harus membuktikan kapasitasnya bersama Arsenal dalam waktu yang lama terlebih dahulu. Ia mengatakan bahwa membesut ruang ganti klub sebesar Real Madrid bukan perkara mudah.
"Arteta harus bermain bersama Arsenal di Liga Champions terlebih dahulu, kemudian kita lihat apa yang akan terjadi setelah itu," kata legenda asal Prancis.
"Madrid adalah klub yang sangat besar dan Anda harus mendapatkan seorang manajer yang telah memenangkan gelar-gelar besar dan dapat mengatur ruang ganti mereka."
"Ada begitu banyak ego besar, begitu banyak pemain besar di sana. Dengan segala hormat kepada Arsenal, itu bukan klub yang sama," tambahnya.
Sumber: Metro
Penulis: Yoga Radyan
Klasemen La Liga 2022/23
Baca Juga:
- Diincar Barcelona, Pep Guardiola Halangi Kepergian Ilkay Gundogan?
- Tepis Kabar Bakal ke Chelsea, Barcelona Klaim Gavi Tak Akan Kemana-mana
- Jadwal Lengkap La Liga 2022/2023
- Bukan Tidak Mungkin Real Madrid Bakal Borong Empat Pemain Chelsea Tahun Depan
- Batal Pensiun, Toni Kroos Putuskan Bertahan di Real Madrid
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 17 April 2023 18:07
-
Liga Spanyol 17 April 2023 15:32
Jadwal La Liga Pekan Ini Live di beIN Sports dan Vidio, 15-18 April 2023
-
Liga Champions 17 April 2023 14:09
Masih Ingat? Ini Starting XI Real Madrid di Final Liga Champions 2014
-
Liga Spanyol 17 April 2023 08:41
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...