Nadal Masih Percaya pada Florentino Perez

Nadal Masih Percaya pada Florentino Perez
Florentino Perez (c) AFP
- Petenis terkenal Spanyol yang juga dikenal sebagai penggemar berat Real Marid, Rafael Nadal, belum lama ini memberikan dukungan pada presiden klub, Florentino Perez.


Menyusul kekalahan memalukan empat gol tanpa balas atas Barcelona di Bernabeu pekan lalu, tim asuhan Rafael Benitez banyak mendapat kritik dari para suporter. Selain itu, di stadion juga bergema teriakan yang menuntut Perez mundur, karena dianggap gagal membuat tim bermain lebih baik.


Namun Nadal mengatakan bahwa ia masih amat percaya pada Perez.


"Hal seperti ini memang bisa terjadi di dunia olahraga. Kita harus memberi selamat pada mereka dan sebagai pihak yang kalah kami harus terus bekerja keras. Saya juga melakukan hal yang sama ketika kalah," tutur Nadal pada Marca.


"Mereka yang ada di Real Madrid punya banyak pengalaman. Saya amat percaya pada Florentino Perez, yang selalu memikirkan semua yang terbaik untuk klub. Kita sempat masuk empat besar Liga Champions musim lalu dan itu adalah catatan yang penting." [initial]


 (mar/rer)