Nacho Melihat Madrid Tak Punya Tim Cadangan

Nacho Melihat Madrid Tak Punya Tim Cadangan
Nacho Fernandez (c) RMFC

Bola.net - - Bek Real Madrid, Nacho Fernandez senang dengan hasil yang diraih oleh tim asuhannya pada laga melawan Deportivo La Cornuna. Menurut Nacho, laga tersebut menunjukkan bahwa di Madrid tidak ada tim inti atau tim cadangan.

Madrid melawan Deportivo pada lanjutan La Liga pekan ke-34 di Stadion Riazor pada Kamis (27/4) dini hari. Madrid tidak turun dengan komposisi terbaik menyusul tidak tampilnya Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, Toni Kroos, Luka Modric hingga Sergio Ramos.

Meski begitu, El Real tetap mampu memetik poin penuh dengan membekap sang tuan rumah dengan skor 2-6. Kemenangan yang membuat Madrid tetap menyamai perolehan poin Barcelona di klasemen sementara.

"Saya pikir semua pemain telah memberikan 100 persen kemampuannya, kapanpun mereka bermain. Tida ada tim utama atau tim kedua, kami semua merasa penting dan harus mengucapkan terimakasih kepada pelatih," kata Nacho dikutip dari Marca.

Nacho menilai bahwa hasil di Riazor ini sangat krusial bagi Madrid. Selain bisa mengembalikan rasa percaya diri pasca kalah di El Clasico, Nacho melihat bahwa raihan tiga poin membuat Madrid terus bertahan di persaingan juara La Liga.

Apalagi, saat ini Madid masih punya satu laga tunda melawan Celta Vigo yang akan digelar di Balaidos.

"Dengan kemenangan ini, meskipun dengan hasil lawan Barca, liga tetap terbuka. Kami tahu bahwa ini akan jadi pertandingan final dan kami akan menyerahkan hidup ini kepada Madrid. Seperti itulah yang akan kami lakukan pada lima laga sisa," tandas Nacho.