Nacho: Hasil Brilian, Tapi Tak Boleh Puas

Nacho: Hasil Brilian, Tapi Tak Boleh Puas
Nacho Fernandez (c) RMFC

Bola.net - - Nacho Fernandez mengaku sangat senang dengan hasil yang didapatkan oleh Real Madrid di laga kontra Leganes. Namun, Nacho tidak ingin Real Madrid cepat puas dengan hasil positif yang diraih.

Real Madrid berjumpa Leganes pada laga lanjutan Copa del Rey. Bermain di Santiago Bernabeu pada Kamis (10/1) dini hari WIB, Madrid menang dengan skor 3-0. Sergio Ramos, Lucas Vazquez dan Vinicius jadi pencetak gol Madrid.

Kemenangan ini sangat penting bagi Real Madrid. Sebab, pada sebelumnya Madrid harus menelan kekalahan dengan skor 2-0 dari Real Sociedad pada ajang La Liga. Madrid mampu membuktikan bisa memberi respon positif pasca kalah.

Simak komentar Nacho tentang kemenangan Real Madrid di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Pantang Puas

Menurut Nacho, hasil laga melawan Leganes sangat penting. Bukan hanya soal kemenangan dan tiga gol yang dicetak, tapi juga soal lini pertahanan. Madrid mampu mencatatkan cleansheet, sesuatu yang tidak terjadi pada empat laga sebelumnya.

Akan tetapi, Nacho juga memperingatkan agar para pemain Real Madrid tidak puas begitu saja dengan hasil tersebut.

"Ini adalah hasil yang brilian, bukan hanya karena golnya, tapi juga cleansheet. Kami tahu bahwa kami tidak bisa berpuas diri, tahun kami mendapat hasil yang bagus dari Leganes dan kemudian mereka membalikkan situasi di sini," buka Nacho.

"Kami menjalani dua laga yang tidak sesuai dengan keinginan kami, hasilnya tidak bagus di La Liga. Kami bekerja keras selam satu pekan dan ketika akhir pekan datang, semua tak sesuai rencana. Kami merasa kecewa. Kami merespon dengan baik di lapangan," paparnya.

2 dari 3 halaman

Lebih Biak di Babak Kedua

Real Madrid sempat kesulitan mencetak gol pada laga melawan Leganes. Sergio Ramos memecah kebuntuan di babak pertama dari gol penalti pada menit ke-44. Tapi, babak kedua menjadi lebih mudah bagi Madrid dan mampu menambah dua gol.

"Babak kedua kami mendominasi permainan dan mereka bisa memberikan masalah. Hal yang sama sebenarnya juga terjadi di babak pertama, tapi mereka beberapa kali nyaris mendapat gol. Itu terjadi karena mereka kompetitif," ulas Nacho.

3 dari 3 halaman

Berita Video

Berita video nasib sial yang dialami pemain Trindade U-20, Bernardo saat menghadapi Flamengo U-20 di Copa Sao Paulo.