Mustafi: Valencia Harus Keluar Dari Situasi Memalukan Ini

Mustafi: Valencia Harus Keluar Dari Situasi Memalukan Ini
Shkodran Mustafi (c) AFP
- Kapten , Shkodran Mustafi, belum lama ini meminta timnya untuk segera bangkit usai menerima hasil memalukan kala bermain melawan di Copa del Rey.


Dalam pertandingan leg pertama semifinal antara kedua tim, Valencia kalah tujuh gol tanpa balas di Camp Nou dan Mustafi mendapat kartu merah dari wasit.


"Saya tidak ingin mengatakan siapa yang salah dalam hal ini," tutur Mustafi pada Marca.


"Kami hanya bisa meminta maaf pada fans untuk saat ini. Di leg kedua, kami harus bisa memberikan penampilan yang lebih baik lagi. Valencia tidak pantas menerima ini, kami harus memberikan reaksi. Kami harus bisa keluar dari situasi memalukan ini."


"Sekarang, kami harus bisa memikirkan bagaimana caranya bangkit. Saya tahu ini tidak akan mudah, namun tim ini baru terbentuk dan kami akan terus berkembang." [initial]



 (mar/rer)