Musim Depan Barcelona Akan Berbeda Tanpa Sergio Busquets

Musim Depan Barcelona Akan Berbeda Tanpa Sergio Busquets
Gelandang Barcelona Sergio Busquets. (c) AP Photo/Joan Monfort

Bola.net - Gelandang Barcelona Frenkie De Jong memberikan pendapatnya mengenai kepergian Sergio Busquets dari klub. De Jong menjelaskan bahwa dirinya akan sangat merindukan bermain bersama sang kapten.

Busquets sudah cukup lama menjadi andalan di lini tengah Barcelona. Dia selalu memberikan penampilan yang apik di lini tengah Las Azulgrana.

Namun kebersamaan Busquets dan Barcelona resmi berakhir pada musim panas ini. Sang gelandang memutuskan untuk cabut dari Camp Nou begitu kontraknya habis.

Selama berseragam Barcelona, Busquets memainkan 722 pertandingan di semua kompetisi. Pemain berusia 34 tahun tersebut menyumbang 18 gol dan 45 assist dari penampilannya tersebut.

1 dari 3 halaman

Merindukan Busquets

De Jong sangat menyayangkan kepergian Busquets dari Barcelona. Menurutnya, musim depan akan terasa berbeda tanpa kehadiran gelandang asal Spanyol tersebut.

"Ini akan berbeda musim depan ketika Busquets pergi," kata De Jong kepada Voetbal International.

“Dia bermain untuk Barcelona selama 15 tahun, Anda akan melihat bahwa ketika pemain hebat pergi."

2 dari 3 halaman

Bermain Bersama Busquets

De Jong mengaku sangat menikmati bermain bersama Busquets. Gelandang asal Belanda itu juga belajar banyak dari sosok Busquets.

“Saya sangat menikmati bermain dengannya, terutama saat kami bersebelahan," lanjutnya.

"Kami saling melengkapi dengan sangat baik dan saya belajar banyak darinya meskipun kami adalah tipe pemain yang berbeda.”

Sumber: Barcablaugranes