Muak dengan Tingkah Neymar, Barca Lepas ke MU?

Muak dengan Tingkah Neymar, Barca Lepas ke MU?
Neymar. (c) AFP
- Barcelona disebut sudah jengah dengan tingkah Pemain asal Brasil tersebut diklaim akan segera dilepas ke Manchester United pada musim panas nanti.


La Vanguardia mengatakan Neymar tidak memiliki perilaku yang menggambarkannya sebagai pemain besar di Barca. Pemain asal Brasil tersebut sering terbang ke berbagai penjuru dunia untuk urusan pribadinya seperti menjadi bintang iklan yang membuatnya lelah ketika kembali ke klub.


Yang terakhir, Neymar berulah di atas lapangan ketika menghadapi Valencia kemarin. Ia dikabarkan melempar botol pada pemain Valencia setelah Barca menelan kekalahan di Camp Nou di laga terakhir.


Sementara itu, MU tertarik dengan Neymar dan telah mengajukan penawaran menggiurkan pada pemain 24 tahun tersebut. Jika klub dari Premier League tersebut bersedia menebus klausul rilis pemain senilai 150 juta pounds, Barca dipercaya akan melepasnya.


Perpanjangan kontrak Neymar dengan Barca juga belum menemukan titik temu hingga sekarang. Pasalnya, kapten Timnas Brasil tersebut meminta kenaikan gaji lima kali lipat dari gajinya sekarang. [initial]

 (vang/shd)