MU - Napoli Intip Peluang Gaet Song

MU - Napoli Intip Peluang Gaet Song
Alex Song diincar oleh Napoli dan MU. (c) Metro
Bola.net - Laporan yang diluncurkan oleh Sky Italia menyebutkan bahwa allenatore Napoli, Rafael Benitez, kini tertarik untuk merekrut gelandang Barcelona yang tidak banyak dimanfaatkan oleh timnya musim ini, Alex Song.

Ya, semenjak musim kompetisi ini dimulai, Song tidak terlalu banyak mendapatkan jatah bermain di Camp Nou. Garansi posisi starter dari Benitez tentu bisa jadi akan membuat Song goyah. Apalagi Il Partenopei kini memang sedang membutuhkan tambahan tenaga untuk terus memburu gelar juara Serie A.

Sementara itu, laporan yang sama juga mengindikasikan Manchester United juga tertarik untuk memboyong Song ke Old Trafford. David Moyes kini sedang mencari sosok yang bisa memperkuat lini tengahnya. Kebutuhan akan seorang pemain tengah cadas memang sudah mendesak di MU, menyusul lepasnya beberapa target yang mereka incar di musim panas lalu.

Song sendiri tampil sebanyak 34 kali di kompetisi musim 2012/13. Namun semenjak Gerardo Martino mengambil alih kursi kepelatihan, ia hanya baru dimainkan tak lebih dari 11 kali musim ini, lima di antaranya sebagai pemain pengganti. [initial]


 (sky/rer)