Mourinho: Milan Solusi Tepat Bagi Kaka

Mourinho: Milan Solusi Tepat Bagi Kaka
Jose Mourinho. (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho mengakui bahwa kembali ke AC Milan adalah hal yang baik bagi Kaka. Pasalnya, pemain asal Brasil ini akan merasa lebih bahagia saat berada di klub lamanya tersebut

Beberapa waktu lalu, Kaka memang sempat dikabarkan akan kembali ke Milan. Akan tetapi, wakil presiden Rossoneri mengatakan bahwa negosiasi dengan Real Madrid telah berakhir dikarenakan masalah finansial.

Meski begitu, Mourinho tetap yakin bahwa Kaka akan merasa lebih bahagia bila kembali ke Milan.

"Pertama-tama saya ingin Kaka bahagia. Saya rasa Milan akan menjadi solusi yang bagus bagi dirinya," ungkap Mourinho.

Meski begitu, pelatih asal portugal tersebut sadar cukup mengerti kondisi yang tengah terjadi saat ini. Untuk itu ia menegaskan bahwa pemain 30 tahun tersebut saat ini tetaplah menjadi bagian dari Madrid. (foti/bgn)