Morata Akui Hasil Las Palmas Bisa Tentukan La Liga

Morata Akui Hasil Las Palmas Bisa Tentukan La Liga
Alvaro Morata (c) getty
- Alvaro Morata merasa bahwa hasil imbang 2-2 melawan Las Palmas bisa menentukan kans juara Real Madrid di La Liga.


Gol pembuka dari Marco Asensio mampu disamakan oleh Tana. Namun aksi Karim Benzema membuat Madrid kembali unggul, sebelum Sergio Araujo mencetak gol penyama kedudukan di menit ke-85, dan membuat Madrid hanya unggul satu poin dari sang juara bertahan Barcelona di klasemen sementara.


"Ada poin yang harus anda raih untuk memenangkan liga dan kami tidak mampu meraihnya. Kami harusnya menang, namun kami tidak bisa, kami hanya harus terus bekerja keras. Kami akan menganalisanya nanti, namun kami harus memberikan segalanya untuk memenangkan La Liga," tutur Morata pada Goal International.


"Kami masih belum kalah. Apa yang penting adalah hasil akhirnya."


"Jelas anda harus memenangkan sebanyak mungkin pertandingan, dan itulah yang ingin kami lakukan, namun mulai besok kami akan memikirkan Liga Champions." [initial]


 (gl/rer)