Modric Cedera, Ancelotti Siap Pilih Pengganti

Modric Cedera, Ancelotti Siap Pilih Pengganti
Modric cedera cukup lama. (c) AFP
Bola.net - Carlo Ancelotti mengaku sedih dengan cedera yang dialami oleh gelandangnya; Luka Modric. Namun dari sisi sepakbola, Ancelotti sangat yakin Real Madrid bisa mengatasi masalah ini karena memiliki kedalaman tim yang bagus.

Modric mengalami cedera ketika membela Kroasia dalam laga menghadapi Italia. Kabarnya, Modric harus absen hingga tiga bulan akibat cedera itu.

"Cedra Modric membuat kami sedih. Tapi saya yakin dia akan semakin baik tiap harinya. Modric adalah pemain penting, tapi kami akan bisa tampil bagus tanpanya, seperti yang kami tunjukkan musim lalu," terang Ancelotti kepada RNE.

Lebih lanjut, Ancelotti menegaskan ada beberapa pemain yang bisa menjadi pengganti Modric. Setidaknya ada tiga pemain yang bisa mengisi pos Modric; Isco, Sami Khedira dan Asier Illarramendi.

"Ini adalah masalah, tapi kami akan mengatasinya dengan menurunkan gelandang yang lain. Kerjasama Kroos dan Khedira bisa memenangkan Piala Dunia. Isco juga bukan pilihan terbaik kami. Isco sendiri bisa bermain di setiap posisi," imbuhnya. [initial]

 (mrc/hsw)