Modric Berharap Raih Gelar La Liga Pertamanya Musim Ini

Modric Berharap Raih Gelar La Liga Pertamanya Musim Ini
Luka Modric (c) AFP
- Luka Modric berharap bisa meraih gelar La Liga pertamanya bersama Real Madrid musim ini. Dan empat tahun tanpa menyandang gelar liga, menurut Modric, terlalu lama untuk tim sebesar Real Madrid.


Klub ibukota Spanyol ini terakhir kali mengangkat trofi La Liga pada musim 2011/12. Sementara itu, Modric gabung dengan Los Blancos dari Tottenham setelah perayaan gelar tersebut.


Bagaimanapun, pemain yang baru saja memperpanjang kontraknya hingga 2020 ini sudah pernah mengantarkan Madrid dua kali juara Liga Champions. Dan ia berharap  bisa meraih gelar pertama di liga tahun ini.


"Saya belum pernah menjuarai liga dan saya berharap tahun ini. Anda bisa mengatakan menjadi juara liga merupakan prioritas kami karena klub seperti Real Madrid tak menjadi juara selama empat tahun itu terlalu lama," ujar Modric seperti dilansir laman resmi klub.  


"Ini bukan berarti kami tak ingin menjuarai Liga Champions, Cup atau semua kompetisi yang kami ikuti," imbuhnya.


Sementara itu, saat ini Real Madrid berada di peringkat dua klasemen sementara La Liga dengan jumlah poin sama dengan Atletico Madrid di peringkat pertama. [initial]

 (rmfc/shd)