Miralem Pjanic Beri Kode Siap Gabung Barca

Miralem Pjanic Beri Kode Siap Gabung Barca
Miralem Pjanic (c) AFP

Bola.net - - Usaha Barcelona untuk mendapatkan pengganti Andres Iniesta di lini tengah nampaknya kian dekat dengan Miralem Pjanic. Sebab, sang pemain memberi kode siap bernegosiasi dengan pihak Barcelona.

Mencari pengganti Iniesta memang jadi pekerjaan utama Barca di bursa transfer musim panas mendatang. Barca tidak lagi diperkuat sang jebolan La Masia lantaran sudah hijrah untuk bermain di Jepang.

Beberapa nama dibidik untuk menggantikan sosok Iniesta. Tapi, incaran utama Barca, yakni Antoine Griezmann, dipastikan tidak bisa didatangkan ke Camp Nou. Griezmann bertahan di Atletico. Incaran pun beralih ke Pjanic.

1 dari 4 halaman

Pjanic Tertarik ke Barca

Pjanic Tertarik ke Barca

Mendapatkan tawaran bermain ke Barcelona rupanya jadi sebuah opsi yang menarik bagi Pjanic. Pemain asal Bosnia tersebut tidak memungkiri jika tawaran dari Barca telah membuat pihaknya tersanjung.

Tentu saja, itu merupakan sebuah kode penting bagi pemain Juventus untuk Barca bahwa dia tidak menutup pintu bergabung dengan klub asal Katalan.

"Pjanic sangat tersanjung dengan tawaran dari Barcelona yang dialamatkan kepadanya. Pjanic membuat banyak klub tertarik dengan apa yang dia kerjakan di Juve," ucap agen Pjanic, Michael Becker.
2 dari 4 halaman

Minta Barca Hubungi Juve

Minta Barca Hubungi Juve

Becker membuka pintu lebar-lebar jika memang Barca tertarik mendatangkan Pjanic musim panas mendatang. Becker pun meminta Barca untuk segera menghubungi pihak Juve untuk menanyakan ketersediaan Pjanic di bursa transfer.

"Pjanic pada saat ini masih berlibur," ucapnya.

"Jadi, jika memang Barcelona tertarik untuk membeli Pjanic, mereka harus lebih dulu menghubungi Juventus untuk segera memulai negosiasi," tandas Becker.
3 dari 4 halaman

Pjanic Atau Eriksen?

Pjanic Atau Eriksen?

Selain Pjanic, Barca disebut pula sedang mengejar jasa playmaker Tottenham Hotspur yakni Christian Eriksen. Pemain asal Denmark sudah sejak lama dipantau oleh Barca. Bahkan, Barca kini juga disebut tertarik pada bintang timnas Rusia, Aleksandr Golovin.