Messi Ungkap Anugrah Terbesar yang Pernah Ia Terima

Messi Ungkap Anugrah Terbesar yang Pernah Ia Terima
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Lionel Messi belum lama ini menyebut sang putra, Thiago, sebagai anugrah terbesar yang pernah ia terima di dalam hidupnya.

Pemain Argentina yang jadi ikon Barcelona tersebut rupanya merasa amat bangga sekaligus senang, mendapat berkat dari Tuhan berupa seorang anak yang sehat.

"Kehidupan saya benar-benar berubah semenjak Thiago lahir. Ia merupakan hal terpenting bagi saya. Saya selalu memikirkan dirinya. Itu adalah anugrah terbaik yang bisa anda dapat. Ia baru berusia dua tahun, saya tak tahu apa yang bakal ia lakukan di masa depan. Ia baru belajar bicara dengan kami," tutur Messi pada Four Four Two.

"Antonella memberi tahu saya bahwa ketika ia melihat saya di TV, Thiago mengenali saya. Itu hebat," pungkasnya. [initial]

 (fft/rer)