Messi Tahu Iniesta Tak Akan Senang di Barcelona

Messi Tahu Iniesta Tak Akan Senang di Barcelona
Messi dan Iniesta. (c) AFP

Bola.net - - Kapten Barcelona, Lionel Messi, dilaporkan sudah memahami rencana Ernesto Valverde untuk mencadangkan Andres Iniesta dan memilih Philippe Coutinho di sisa musim La Liga.

Pasalnya, Iniesta sudah tidak sebugar dahulu, karenanya Valverde memilih untuk menyimpan tenaga Iniesta untuk pertandingan Liga Champions. Sedangkan Coutinho, yang tidak bisa bermain di Liga Champions musim ini karena larangan UEFA, akan diplot menggantikan peran Iniesta di La Liga.

Philippe Coutinho dan Andres IniestaPhilippe Coutinho dan Andres Iniesta

Dikutip dari express, Messi sudah mengetahui rencana Valverde tersebut dan menganggap Iniesta tidak akan terlalu senang dengan kemungkinan itu.

Terlebih, Iniesta dilaporkan sudah mempertimbangkan tawaran untuk meninggalkan Barcelona dan menuju Chinese Super League musim mendatang.

Bukan tidak mungkin, musim ini adalah musim terakhir sang maestro lapangan tengah di Barcelona. Karenanya Messi berharap Valverde mau memikirkan kembali keputusan tersebut.