Messi Sudah Mandul 362 Menit

Messi Sudah Mandul 362 Menit
Lionel Messi (c) AFP
- Barcelona kalah 0-1 di kandang Real Sociedad pada jornada 32 La Liga 2015/16, Minggu (10/4). Lionel Messi lagi-lagi gagal mencetak gol untuk Barcelona.


Dengan begitu, berarti Messi sudah mandul selama 362 menit, dalam empat penampilan beruntunnya untuk Barcelona di semua ajang. Terakhir kali Messi mengalami kemandulan selama ini adalah pada tahun 2011 silam (417 menit tanpa gol).



Terakhir kali Messi mencetak gol untuk Barcelona adalah ketika mengoyak gawang Arsenal di Liga Champions (menang 3-1) pada menit 88. Sejak itu, hingga menghadapi Sociedad, Messi belum sekali pun mengoyak gawang lawan.


5 Penampilan terakhir Lionel Messi (Barcelona)

  • 17-03-2016 Barcelona 3-1 Arsenal (1 gol)

  • 20-03-2016 Villarreal 2-2 Barcelona

  • 03-04-2016 Barcelona 1-2 Real Madrid

  • 06-04-2016 Barcelona 2-1 Atletico Madrid

  • 10-04-2016 Real Sociedad 1-0 Barcelona.


Tengah pekan ini, Barcelona akan melakoni duel leg kedua perempat final Liga Champions di markas Atletico Madrid. Barcelona sebaiknya berharap Messi bisa segera menemukan kembali ketajamannya. [initial]


 (opta/gia)